Genap sebulan
terakhir menjelang tahun baru, bukan menantikan gempita perayaan pada angka
bernomor 1 dibulan pertama itu. Tapi
menantikan banyak hal tentang harapan dan rencana hidup. Meskipun pada akhirnya
Tuhan tetaplah menjadi muara penentuan. Satu bulan lagi, akan aku sambut tahun
kelulusanku (semoga), dan dari sanalah awal banyak hal yang belum pernah aku
jalani. Menantikannya menjadi begitu menakjubkan, akan kemana dan seperti apa.
Teka-teki Tuhan sangatlah menarik, semenarik untuk menstimulus diri melakukan
usaha dan perubahannya.
Awal tahun ini
aku tutup dengan pengelaman menakjubkan bersama orang-orang luar biasa. Satu
impian dikertas mimpiku berhasil tercentang tanda berhasil terwujud. Perjuangan
menuju perwujudan impian adalah saat dimana diri takjub pada kekuatan Tuhan
mengatur semuanya. Ya kali ini berhasil menjadi partsipan dalam konferensi internasional
dengan menampilkan karya tulisan kita di International Conference Regional
Development (ICRD) 2013. Siapa sangka selain Bogor dan Jakarta, Semarang
menjadi salah satu kota penaklukan seorang diri yang dulu bukanlah apa-apa.
Bahkan untuk menjelajah jauhpun tak sempat terkira.
ICRD 2013
menjadi langkah pembelajaran tersendiri tentang bagaimana setiap diri dan kelompok
selalu menjadi bagian dari pembangunan. Bukan saja sebagai objek pihak
berwenang melaksanakan kebijakannya, tapi menjadi subjek perubahan.
Menganalisis beragam fenomena dan membahasnya utuk menjadi pertimbangan evalusi
kehidupan yang lebih baik. Semoga bukan saja menghasilkan output yang sekedar
kertas tapi sebagai lebih dari itu sebagai
implementasi nyata ilmu pengetahuan.
Semangat untuk
peraihan mimpi-mimpi selanjutnya. Menunjukan bahwa perjuangan mewujudkan impian
adalah hakekat kualitas hidup tersendiri. Betapa Tuhan tak pernah luput melihat
hambanya jauh lebih dalam dari setiap mahluk yang mampu melihat.



mba fotonya bisa ga biasa aja
BalasHapusga usah trlalu manis gitu hajaha